Pedagang Pasar Pramuka Diminta Taat Bayar Pajak
Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana, mengajak pedagang di Pasar Pramuka untuk taat membayar pajak yang telah ditetapkan pemerintah.
Pajak ini sangat dominan dalam menopang pembangunan
Dikatakan Bambang, pemerintah akan mempermudah akses bagi para wajib pajak (WP) dengan membuka pelayanan terpadu satu pintu (PTSP) yang terintegrasi dengan perpajakan dan perbankan.
"Pajak ini sangat dominan dalam menopang pembangunan. Karena itu kami berharap pedagang mau mematuhi adanya pajak yang telah ditetapkan pemerintah ini," ujar Bambang, saat membuka sosialisasi integrasi pajak, perbankan dan PTSP di Pasar Pramuka, Kamis (12
/11). Basuki Jajaki Kerja Sama Sistem Laporan Pajak OnlineBambang berharap, pedagang di Pasar Pramuka dapat memanfaatkan fasilitas pelayanan terpadu ini untuk mengurus segala perizinan serta kewajiban membayar pajak.
"Ini kesempatan yang baik agar para wajib pajak mau memanfaatkannya. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersinergi dengan kantor pajak agar pembayaran pajak dapat dilakukan di PTSP," tukas Bambang.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Pajak Jakarta Timur, Harta Indra Tarigan menambahkan, untuk permudah pelayanan, pihaknya akan membuka gerai berkolaborasi dengan Bank DKI dan Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Timur di Pasar Pramuka.
"Semua jenis pelayanan pajak, baik di tingkat pusat maupun daerah, akan kita layani di gerai bersama nanti," tandasnya